Posts

Showing posts from June, 2008

masalah tanggung-jawab

"Segala sesuatu harus sopan dan teratur" Susah, adalah yang sekilas terbersit pertama ketika kita pertimbangkan bahwa kehidupan manusia adalah kehidupan sosial. Paling nggak dalam benakku. Kita hidup dengan sesama manusia dengan kepentingannya masing-masing yang selalu berbeda-bedaya, adalah keniscayaan bahwa berbagai kepentingan yang berbeda ini akan senantiasa berbenturan. Bahkan kepentingan antara ibu dan anak-anaknya, antara anak dan lingkungan kerjanya, teman-temannya... Ku ingin untuk melarikan diri dari segala kepentingan ini. Ku ingin hanya untuk tidur lelap tanpa perlu lagi mengkhawatirkan, atau memperdebatkan, atau menginginkan, atau marah. Sungguh kekanak-kanakan. Masalah akan selalu ada. Di manapun, kapanpun, bagaimanapun. Sungguh naif untuk berusaha lari dari masalah (atau tanggung-jawab, tergantung sudut pandang Anda). Kebahagiaan tidak berasal dari tiadanya masalah, tapi dari bagaimana kita hidup dengan masalah. Dan menjadi lebih besar darinya. /I am bigger tha